Inilah Fitur Google Play Games untuk Mengelola Profil Gamers
4 mins read

Inilah Fitur Google Play Games untuk Mengelola Profil Gamers

Google Play Games merupakan salah satu layanan Google yang memberikan kemudahan bagi para penggemar game online. Para pengguna bisa mengakses berbagai jenis game memakai perangkat seperti Windows, Android hingga ChromeOS.

Banyak manfaat yang bisa didapatkan para pengguna seperti banyaknya pilihan jenis game tersedia. Didukung berbagai fitur penting sehingga pengelolaan manajemen profil hingga jaminan keamanan lebih terjaga.

Fitur-Fitur Terbaik Disediakan Google Play Games

Berbagai fitur terbaik Google Play Games yang memberikan kemudahan para pemain seperti manajemen porfil, game tersimpan, fitur anti pembajakan dan lainnya.

Demi memberikan layanan terbaik maka Google selalu mengutamakan keunggulan fitur yang disediakan. Berikut beberapa fitur terbaik untuk mendukung para penggemar game online dalam menggunakan layanan ini.

1. Manajemen Profil Gamers

Google memberikan dukungan kepada pengguna dalam pengelolaan manajemen profil dengan baik. Maka disediakan fitur khusus untuk profil gamers sehingga bisa mengelola profil masing-masing dengan baik.

Seperti penggunaan nama sebagai user id, foto profil, aktivitas dan informasi lain yang memang dibutuhkan. Dengan layanan manajemen profil ini maka akan memberikan kemudahan ketika mereka login untuk bermain game.

Para pengguna bisa lebih mudah dan cepat login untuk bermain game tanpa harus mendaftarkan diri lagi. Semua dibuat menjadi otomatis untuk masuk ke berbagai jenis permainan yang disediakan oleh Google Play Games.

2. Pencapaian

Bermain game online memang menawarkan tantangan tersendiri untuk bisa menyelesaikan misi yang ada. Tidak hanya sekedar mampu mengalahkan musuh atau menyelesaikan permainan saja namun ada tantangan untuk upgrade skill bermain.

Maka tidak heran jika banyak pemain ingin selalu mengetahui pencapaian mereka dalam satu permainan bahkan lebih. Secara khusus Google menyediakan informasi terkait pencapaian pada masing-masing pemain untuk mengetahui detail hasilnya.

Dari informasi pencapaian tersebut biasanya akan digunakan sebagai informasi untuk bermain lebih baik. Seperti dari strategi yang digunakan, cara bermain, durasi, target dan banyak lainnya untuk mendukung kemenangan.

3. Game Tersimpan

Fitur terbaik lain dari Google Play Games yaitu game tersimpan yang sangat menguntungkan bagi pengguna. Menyimpan informasi tentang game-game yang pernah dimainkan beserta histori di masing-masing profil pemain.

Dengan layanan dari Google ini maka permainan yang pernah dimainkan akan tersimpan secara otomatis. Jika kemudian hari ingin dimainkan kembali maka tinggal membuka fitur ini tanpa harus mencari di banyaknya pilihan permainan disediakan.

4. Fitur Anti Pembajakan

Google Play Games selalu memberikan jaminan keamanan kepada semua pengguna. Jaminan keamanan seperti ini sangat penting seperti fitur anti pembajakan yang membuat para hacker kesulitan menembus jaringan keamanan.

Dengan fitur anti pembajakan membuat pengguna juga akan merasa lebih tenang untuk mengakses banyak permainan dalam akun mereka. Informasi dalam profil juga lebih terjamin sehingga tidak perlu khawatir karena sudah terjamin keamanannya.

Anda tidak perlu menggunakan fitur keamanan lain karena Google sudah menyediakan layanan terbaik. Namun pastikan Anda menjaga akun dengan tidak membagikan informasi username dan pasword serta sering menggantinya dalam beberapa waktu.

5. Terintegrasi dengan Google Play Points

Fitur Google Play Games satu ini sangat menarik yaitu terintegrasi dengan Google Play Points. Hal ini memungkinkan pengguna untuk bisa mendapatkan poin yang tersimpan langsung untuk ditukar dengan barbagai hadiah.

Ada banyak hadiah ditawarkan seperti kupon diskon, saldo Google, merchandise menarik, kredit promo, item di aplikasi, donasi dan banyak lainnya. Semakin aktif Anda bermain game maka akan semakin banyak jumlah poin didapatkan.

Tidak heran jika para pemain berusaha keras untuk mendapatkan poin sebanyak-banyaknya karena hadiah menarik menanti mereka. Cari informasi tentang cara mendapatkan poin terbanyak di permainan agar bisa ditukar dengan hadiah menarik.

6. Sikronisasi dengan Perangkat Lain

Google Play Games memberikan kemudahan dengan menyediakan fitur sinkronisasi dengan perangkat lain. Mengingat saat ini permainan tidak hanya dilakukan di android saja namun ada perangkat lain yang bisa dimanfaatkan.

Maka dengan adanya sinkronisasi ini membuat pemain bisa lebih mudah dan cepat bermain memakai perangkat lain. Hal ini bisa membantu proses login secara otomatis, riwayat permainan mudah ditemukan dan layanan lainnya.

Proses sinkronisasi juga tidak memakan waktu lama sehingga bisa segera dilakukan untuk memberikan kemudahan dalam permainan. Silahkan Anda mencoba memanfaatkan fitur sinkronisasi ini yang hanya perlu dilakukan satu kali saja selanjutnya bisa otomatis.

7. Merekam dan Membagikan Gameplay

Keseruan bermain game online terkadang tidak hanya bisa dinikmati sendiri namun dapat dibagikan ke pengguna lain. Bahkan banyak pengguna sengaja membuat konten dari game yang dimainkan untuk dibagikan ke platform lain.

Maka disediakan fitur yang bisa membantu para pengguna untuk merekam setiap momen dalam permainan. Bisa keseluruhan dari permainan yang berlangsung maupun hanya pada detik-detik tertentu yang dapat disesuaikan.

Setelah direkam juga disediakan fitur bagikan gameplay sehingga pengguna lebih mudah memanfaatkan fitur ini. Anda bebas membagikan hasil rekaman tersebut ke media apapun untuk menarik banyak pemain baru untuk mencoba bermain game online.

Google Play Games memberikan banyak kemudahan kepada pengguna dengan menyediakan fitur-fitur terbaik demi mendukung permainan mereka.